Ingin membangun kolam renang tapi tidak ingin yang biasa-biasa saja? Kami merasa tertantang, mungkin konsep kolam renang yang sedang Anda cari adalah pembuatan kolam full overflow atau kolam renang semi overflow.
Sekilas mengenai jenis kolam renang yang satu ini, sirkulasi overflow adalah sistem perputaran air kolam yang berjalan secara otomatis.
Jadi, air di bak kolam akan terus memenuhi tempat lalu luber jatuh ke gutter untuk disalurkan kembali ke sistem penyaringan. Proses ini berjalan terus menerus, menciptakan sebuah keindahan dan konsep kolam renang yang menakjubkan.
Cukup dengan penjelasannya, sekarang yang menjadi pertanyaan siapa yang bisa membuat kolam renang seperti itu? Tidak lain dan tak bukan pastinya jasa pembuatan kolam renang overflow yang profesional.
Ini bukan sembarang kontraktor, tapi mereka memang expert di bidangnya dan paham dengan rancangan overflow.
Kontraktor Kolam Renang Overflow Kompeten di Bidangnya
Perkenalkan, kami adalah Margahayu Pool perusahaan yang bergerak di perancangan dan pembuatan kolam renang pribadi dan komersial.
Apa yang kami sampaikan di atas itu benar, proses pembuatan kolam overflow dan semi overflow ini memang diakui lebih rumit (semua kontraktor menganggapnya begitu).
Namun sebaiknya jangan salah tangkap argumen, rumit mungkin bisa saja sulit tapi bukan berarti mustahil. Sebagai tenaga ahli konstruksi kolam renang, kami punya persiapan khusus untuk mengerjakan proyek overflow.
Jadi, bisa dibilang tidak ada masalah yang serius, semuanya akan di-handle oleh tim kami. Ada beberapa langkah yang akan kami lakukan, gambaran umumnya sebagai berikut:
- Mendengarkan keinginan dari Anda (selaku pemilik proyek)
- Memahami konsep dan keinginan tersebut, lalu memberikan saran dan nasihat
- Melakukan survey ke lokasi dan melakukan pengecekan terhadap area yang akan dibuat kolam renang overflow
- Membuatkan desain dalam konsep 3D, memberikan gambaran yang lebih detail mengenai konsep, ukuran, dan sebagainya
- Mendiskusikan soal biaya pembuatan kolam renang overflow, dirinci dalam RAB yang lengkap beserta penyerahan proposal penawaran
- Terakhir, kesepakatan hingga penentuan kapan proyek bisa dimulai.
Sebelumnya kami sampaikan konstruksi kolam renang overflow butuh persiapan khusus, ini akan didiskusikan dengan Anda selaku owner rumah atau pemilik proyek. Ingat perencanaan adalah hal yang penting dalam pembangunan konstruksi, jika bagian ini banyak yang keliru cacatlah hasil proyeknya.
Skema Instalasi Kolam Overflow
Seperti apa bentuk atau skema kolam renang overflow? Lebih kurang gambarannya begini.


Penjelasan sederhananya seperti yang sudah kami sampaikan di atas. Air kolam renang meluap -> mengalir menuju gutter -> air diarahkan ke sistem penyaringan -> melalui proses filter secara otomatis -> air dikembalikan ke bak kolam melalui lubang inlet (terjadi berulang).
Ingin penjelasan yang lebih lengkap? Mungkin ada baiknya untuk bertanya langsung ke kontraktor saat mereka tiba di rumah untuk survey lokasi. Mereka bisa menjelaskan secara gamblang.
Ini hanya penjelasan simpelnya, secara teknis apa yang terjadi bisa lebih kompleks dari itu.
Baca juga: Cara Instalasi Mesin Pompa dan Filter untuk Kolam Full Overflow
Mengapa Membuat Kolam Renang Overflow Bersama Margahayu Pool?
Secara logis pekerjaan yang rumit haruslah diselesaikan oleh ahli atau tenaga profesional yang kompeten di bidangnya. Hal ini berlaku juga untuk pembuatan kolam renang overflow dan semi overflow.

Ya, kontraktor kolam renang kami memenuhi kualifikasi dan syarat untuk mengerjakan proyek kolam renang seperti ini. Apa buktinya? Baik, berikut kami jelaskan:
Portofolio
Tidak hanya bicara panjang lebar, melainkan kami bisa membuktikan keahlian melalui portofolio pembuatan kolam renang overflow. Secara teknis jenis kolam renang seperti ini memang sudah mulai banyak yang pakai, kami beberapa kali mengerjakan proyek kolam renang dengan sirkulasi ini. Semuanya berjalan dengan sukses tanpa kendala.
Profesionalisme Kontraktor
Anda keliru jika menganggap keahlian tim kami hanya sebatas pada pembangunan konstruksi kolam renang saja. Karena, kami juga mempunyai tim yang berpengalaman di bidang teknis dan mekanis. Hal ini termasuk juga pekerjaan plumbing, instalasi kelistrikan, hingga spare parts kolam renang.
RAB yang Lebih Lengkap
Banyak yang mempersoalkan biaya, kami bisa saja memberikan estimasi Rp 3 – 4 juta per meter. Namun, tentunya itu belum cukup. Oleh karena itu, Margahayu Pool siap buatkan RAB untuk spesifikasi kolam renang yang sesuai dengan keinginan klien.
Apa yang perlu kita sampaikan ke kontraktor? Anda cukup sampaikan ukuran kolam renang dan kedalaman yang kolam renangnya, atau jika memungkinkan cantumkan juga jenis sirkulasinya agar perhitungannya lebih lengkap lagi.
RAB kolam renang dibuat dalam dokumen .pdf yang rapi dan mudah untuk dibaca. Untuk mendapatkan informasi lebih lengkap mengenai jasa pembuatan kolam renang overflow bisa menghubungi kami. Sekian dan terima kasih, kami akan dengan senang hati survey ke tempat hari ini.