Sekarang membuat kolam renang di rumah semakin mudah dengan bantuan kontraktor kolam renang Sumedang. Meskipun demikian, ini tetaplah bukan sesuatu yang bisa disepelekan.
Pemilik rumah perlu berkonsultasi, minta nasihat dulu kepada kontraktor agar pengerjaan proyek bisa berjalan lancar dan aman minim hambatan. Nah, kebetulan di sini Margahayu Pool adalah kontraktor yang berpengalaman.
Kami akan memberikan sedikit saran dan nasihat yang mungkin bisa membantu warga Sumedang dan sekitarnya yang ingin membangun kolam renang dalam waktu dekat. Silahkan simak informasi lebih lengkapnya di bawah.
Saran dan Nasihat dari Kontraktor Kolam Renang Sumedang
Persiapan menjadi bagian utama yang nantinya menentukan kelancaran proyek. Tidak bisa dilakukan serba mendadak, konstruksi kolam renang, desain, dan perancangan butuh waktu yang cukup untuk memastikan setiap poinnya sudah benar-benar tepat.

Berikut ini kami sampaikan tiga nasihat utama kami kepada pemilik rumah yang mau buat kolam renang di Sumedang, Jawa Barat:
1. Tentukan Spesifikasi Kolam Renang Sesuai Kebutuhan
Spesifikasi kolam renang adalah bagian tampilan dan detail dari kolam renang. Biasanya bagian ini meliputi kedalaman, ukuran luas, dan juga bentuk modelnya.
Mengapa harus disesuaikan dengan kebutuhan?
Ya, karena setiap pemilik rumah spek kolam renangnya pasti berbeda-beda. Ada yang membutuhkan kolam renang mini untuk tempat berenang pribadi, kolam ukuran agak besar untuk tempat berkumpul bersama keluarga dan rekan-rekan.
Semestinya cukup mudah untuk menentukan hal ini. Namun, jika Anda mengalami kendala, merasa bingung, ragu, dan sebagainya bisa berkonsultasi dengan kontraktor terlebih dahulu.
Sebagai tambahan, berikut kami cantumkan ukuran kolam renang rumah pribadi menyesuaikan dengan kebutuhannya:
- Kolam renang keluarga: ukuran 7 x 3 meter, 8 x 2 meter, 4 x 3 meter (digunakan oleh maksimal 3-5 orang)
- Kolam renang personal: 4 x 5 meter, 2.5 x 2.5 meter
2. Ketahui Maksimal Budget Anda
Apakah Anda tidak ingin terjadi kebocoran anggaran dalam pembuatan kolam renang? Jika iya, maka aturlah alokasi budget Anda dengan sebaik-baiknya. Perhitungkan berapa kira-kira nilai maksimal yang bisa dikeluarkan untuk membuat kolam renang di rumah.
Jangan lupa untuk meminta RAB (Rincian Anggaran Biaya) dari pembuatan kolam renang Sumedang. Ini sudah menjadi hak Anda sebagai customer untuk memperoleh rincian perhitungan sebelum mengerjakan proyek.
Sebisa mungkin budget jangan terlalu mepet dengan estimasi, jika di RAB tertulis biaya pembuatan kolam renang 120 juta sediakanlah minimal 130 juta untuk berjaga-jaga.
3. Cek Lagi Kredibilitas Kontraktor
Terakhir, usahakan untuk terus berkomunikasi dengan kontraktor. Anda bisa melihat pengalaman kerja mereka, proyek yang sudah pernah diselesaikan, dan berbagai hal penting lainnya.
Sekali lagi kami ingatkan keahlian kontraktor menjadi hal yang penting mempengaruhi kualitas akhir proyek dan kepuasan Anda. Jika sampai salah pilih, kemungkinan Anda akan kecewa sekenario terburuknya bisa saja rugi puluhan bahkan ratusan juta.
Jasa Pembuatan Kolam Renang Sumedang dengan Portofolio
Baiklah di sini Margahayu Pool tidak mengklaim menjadi yang terbaik atau semacamnya, tapi ada satu hal yang bisa kami pastikan. Kontraktor kami sudah berpengalaman mengerjakan lebih dari 100+ proyek kolam renang di berbagai daerah, khususnya area Bandung, Sumedang, dan sekitarnya.
Berikut ini kami pamerkan beberapa hasil akhir pembuatan kolam renang bersama Margahayu Pool.




Butuh lebih banyak referensi? Tenang saja, kami punya company profile yang isinya lengkap hasil kolam renang tim Margahayu Pool. Anda juga bisa cek hasil kerja kami dalam bentuk portofolio video kolam renang hasil pengerjaan kami.
Ada alasan yang cukup penting mengapa perlu berfokus ke portofolio, karena ini adalah pembuktian yang valid akan kualitas dan hasil kerja dari kontraktor. Istilah kata, mereka yang profesional belum terbukti tanpa menunjukkan portofolio.
Selain itu, berikut kami sertakan juga beberapa area layanan kami di Sumedang: Buahdua, Cibugel, Cimalaka, Cimanggung, Cisarua, Cisitu, Conggeang, Darmaraja, Ganeas, Jatigede, Jatinangor, dan sebagainya.
Baca juga: Ahlinya Pembuatan Kolam Renang Overflow Berkonsep Mewah
Berapa Biaya Pembuatan Kolam Renang di Sumedang?
Penawaran terbatas, Anda bisa membuat kolam renang dengan budget mulai dari Rp 3 juta per meter. Sisanya tinggal di kalikan berapa ukuran kolam renang yang diinginkan, nanti kami juga akan bantu untuk penghitungannya.
Meskipun cukup terjangkau, tentunya Margahayu Pool tidak pernah lupa untuk menjaga kualitas layanan. Customer akan mendapatkan garansi konstruksi untuk setiap proyek pembuatan kolam renang. Garansi anti bocor dan rembes hingga 7 tahun lamanya.
Belum lagi layanan konsultasi, survey, hingga pembuatan desain secara free dari arsitek profesional kami. Untuk informasi lebih lanjut mengenai kontraktor kolam renang Sumedang, silahkan hubungi kami. Sekian dan terima kasih, semoga kolam renang yang Anda inginkan bisa segera terwujud.